Apakah saat ini Sobat Folio masih berjualan secara offline? Nampaknya, di era digital seperti sekarang, sudah saatnya usaha Anda juga beralih ke ranah digital atau secara online. Kenapa? karena, toko online memiliki jangkauan pasar yang lebih luas, tidak terbatas oleh geografis. Yuk, Sobat Folio cari tahu cara berjualan online agar ramai pengunjung di sini!
Kenapa Harus Memiliki Bisnis Online?
Di era teknologi yang maju ini, termasuk dalam bidang e-commerce, social media, dan lainnya, telah mengubah cara orang berbelanja, berinteraksi, dan berbisnis. Kini, banyak orang yang lebih memilih untuk berbelanja online demi kepraktisan tanpa harus meninggalkan kenyamanan di rumah. Hal ini diperkuat dengan data yang dilansir dari Tech Asia dan mengatakan bahwa 59 pengguna internet di Indonesia hobi berbelanja.
Selain itu, banyak perusahaan yang menjadikan social media sebagai platform untuk membangun hubungan dengan konsumen, mempromosikan produk, dan mendapatkan feedback langsung dari mereka. Maka dari itu, sangat penting bagi Anda untuk berjualan secara online saat ini.
Cara Agar Toko Online Ramai Pembeli
Berikut cara agar jualan Anda ramai dikunjungi oleh pembeli, antara lain:
Tergabung dalam Banyak Marketplace
Untuk membuat toko
online Anda ramai pengunjung, salah satu cara efektif adalah dengan bergabung dalam banyak
marketplace, seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, dan lainnya.
Marketplace tersebut memiliki jutaan pengguna aktif yang siap berbelanja setiap harinya.
Melansir dari Data Boks, pada tahun 2023, Shopee tercatat menerima 237 juta kunjungan, Tokopedia meraih 88,9 juta kunjungan, Lazada sebesar 47,7 juta kunjungan, dan Blibli mencapai 28,9 juta kunjungan. Dari hasil tersebut, dengan bergabung di banyak
marketplace, produk Anda akan lebih mudah ditemukan dan dikunjungi oleh calon pembeli dari berbagai macam kalangan maupun lokasi sehingga berpeluang untuk meningkatkan penjualan.
Tidak hanya
marketplace, Sobat Folio juga bisa menjual produknya menggunakan sosial media, seperti Facebook, Instagram, dan aplikasi yang sedang ramai diperbincangkan yaitu Tiktok. Mengingat,
social media tersebut memiliki fitur
shop yang bisa kamu gunakan untuk berjualan. Di samping itu, Anda juga bisa membuat postingan baik itu berupa gambar atau video yang menarik mengenai produk Anda. Jadi, manfaatkanlah media-media tersebut sebaik mungkin agar toko Anda berpeluang besar untuk dikunjungi oleh pembeli serta mereka lebih
engage terhadap produk yang Anda jual. Yuk, Sobat Folio, cari tahu cara memanfaatkan media sosial di sini:
Cara Memanfaatkan Website dan Media Sosial untuk Mempromosikan Bisnis.
Membuat Iklan di Platform Online
Salah satu taktik agar toko Anda ramai yaitu dengan beriklan di platform online seperti Google Ads, Facebook Ads, dan Instagram Ads. Platform ini bisa sangat membantu meningkatkan visibilitas toko
online Anda. Dengan menggunakan iklan berbayar, produk Anda bisa ditampilkan kepada audiens yang lebih luas dan tepat sasaran. Pastikan untuk membuat iklan yang menarik baik itu dari sisi gambar ataupun deskripsi produk yang jelas, serta menggunakan kata kunci yang relevan. Sobat Folio dapat menggunakan
Ads ketika toko Anda sudah konsisten dan ingin meningkatkan pengunjung untuk melakukan pembelian.
Lalu, platform apa yang sebaiknya digunakan untuk beriklan? Nah, semua platform memiliki keunggulannya masing-masing dan Anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan toko. Namun, untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, Anda bisa melakukan
testing di semua platform tersebut dengan memberikan budget yang sama. Kemudian, lihat dari beberapa platform
online tersebut mana yang mendatangkan penjualan lebih banyak.
Melakukan Live Streaming
Selain dapat beriklan,
live streaming di platform media
online seperti Instagram, Tiktok, Facebook, Youtube, dan bahkan di
marketplace seperti Shopee dapat dijadikan sebagai alat pemasaran yang saat ini menjadi primadona.
Live streaming memungkinkan Anda untuk menunjukkan produk secara real-time, menjangkau konsumen lebih luas, menjawab pertanyaan pelanggan, dapat diimplementasikan dengan mudah, dan bisa memberikan penawaran dengan harga khusus. Interaksi yang terjadi inilah dapat meningkatkan kepercayaan dan minat beli pelanggan.
Memanfaatkan Endorsement Influencer
Saat ini, sudah tidak asing lagi kita melihat pada selebgram ataupun
influencer melakukan
endorsement terhadap produk, baik itu makanan, pakaian, sampai peralatan elektronik di berbagai sosial media atau disebut dengan
influencer marketing.
Biasanya, para pemilik usaha menggunakan influencer yang memiliki pengaruh besar atau jumlah
followersnya banyak. Sampai saat, ini strategi ini masih dianggap berhasil, karena
influencer memiliki pengikut setia yang mempercayai rekomendasi mereka.
Dengan memanfaatkan
endorse dari
influencer yang relevan dengan produk Anda, Anda bisa menjangkau
audience yang lebih luas dan meningkatkan kepercayaan calon pembeli terhadap toko Anda. Untuk, menggunakan influencer marketing, Anda harus menyiapkan dana yang lebih besar apalagi ketika menggunakan
influencer yang
ratenya sudah tinggi dan
followersnya sudah banyak.
Bangun Reputasi Toko Online Dengan Testimoni
Ulasan dan rating dari pelanggan yang puas bisa menjadi alat promosi yang efektif, sebab kebanyakan orang-orang selalu melakukan riset terlebih dahulu sebelum membeli. Pastikan testimoni yang diberikan oleh pelanggan bersifat positif, lalu tampilkan testimoni tersebut di situs web,
marketplace, dan media sosial toko Anda.
Testimoni yang positif dapat meningkatkan kepercayaan calon pembeli dan mendorong mereka untuk bertransaksi di toko Anda. Terlebih, orang-orang umumnya ingin membeli barang jika memiliki rating >4.7 dari 5 ataupun ulasannya positif seperti barang sesuai foto, adminnya ramah, dan barang sampai dengan tepat waktu.
Membuat website versi desktop dan mobile
Website dapat menjadi alat yang efektif untuk memasarkan produk atau jasa. Pada tahun 2024, sekitar 185 juta orang di Indonesia menjadi pengguna aktif internet. Dengan begitu, keberadaan website untuk bisnis menjadi hal yang menjanjikan. Website memungkinkan pengguna internet mengakses situs Anda dari berbagai perangkat, baik desktop maupun mobile. Terutama jika website tersebut dirancang mobile-friendly, mengingkat sebagian besar pengguna mengakses internet melalui ponsel pintar mereka.
Selain itu, website yang dioptimasi dengan baik dapat menjangkau audience yang lebih luas, meningkatkan brand awareness, dan meningkatkan konversi. Situs web juga dapat meningkatkan citra dan kredibilitas bisnis, membuatnya terlihat lebih profesional dan dapat dipercaya.
Keuntungan Memiliki Toko Secara Online
Berjualan secara online memiliki banyak keuntungan, sehingga menjadi alasan kuat untuk para pengusaha untuk mengalihkan bisnisnya secara online.
- Jangkauan pasar lebih luas
- Biaya operasional lebih rendah
- Kemudahan dan kenyamanan berbelanja bagi pelanggan
- Dapat bersaing dengan bisnis yang lebih besar
- Bisnis berkembang lebih cepat
- Dapat mengumpulkan data secara detail terkait perilaku pelanggan, kebutuhan pelanggan, dan tren pembelian.
- Melaksanakan kegiatan pemasaran yang lebih tertarget
- Lebih mudah berinteraksi dengan pelanggan, dan membangun komunitas
- Melakukan branding merek dengan mudah.
Itulah langkah-langkah yang bisa Sobat Folio lakukan untuk membuat toko
online Sobat ramai oleh pembeli dan membuat bisnis Sobat berkembang dengan pesat. Teruslah untuk selalu melakukan inovasi dan menyesuaikan dengan perkembangan tren strategi pemasaran zaman sekarang.
Nah, untuk mempermudah pengelolaan toko Sobat Folio agar makin efektif dan efisien misalnya update stok secara
real-time, menghitung harga penjualan dengan otomatis, dan mendapatkan laporan penjualan secara akurat. Ada satu teknologi yang bisa membantu Anda yaitu Aplikasi Kasir dari Foliopos. Mau tahu fitur unggulan yang mempermudah usaha Anda, simak di sini yuk:
4 Fitur Unggulan di Folio